Jenis-Jenis Ikan Yang Bisa Digunakan Untuk Membuat Pempek
1. Tenggiri: Ikan ini memiliki tubuh memanjang. Ikan ini berwarna perak dan berwarna kehitaman di bagian sirip atasnya. Ikan tenggiri sering menjadi pilihan untuk membuat pempek, siomay, ataupun bakso karena teksturnya lembut. Tenggiri mudah didapat di pasaran.
2. Gabus: Ikan ini mempunyai kepala besar agak gepeng menyerupai kepala ular, memiliki tubuh bulat memanjang, berwarna hitam kecoklatan, dan berwarna putih di bagian bawah. Ikan gabus bisa digunakan untuk bahan membuat pempek karena tekstur dagingnya yang lembut. Rasa ikan gabus gurih dan ikan ini mudah didapatkan di pasaran.
3. Belida: Ikan ini memiliki ciri punggung seperti pisau yang meninggi sehingga bagian perut tampak lebar dan pipih. Biasanya ikan ini hidup di sungai yang tenang airnya. Ikan ini biasanya memiliki corak bulat-bulat hitam di bagian tubuhnya. Belida bisa dijadikan bahan untuk membuat pempek atau kerupuk. Ikan ini terkenal karena rasanya yang khas namun agak sulit didapat di pasaran.
Jual Pempek Bule
Asli Home made,Pempek bergaya bule yang wajib kamu coba...
Pempek nya yang lembut dan enak dijamin bikin kamu ketagihan.
kami menyediakan Pempek spesial bergaya bule dengan isi Sosis sapi,Sosis Ayam,keju.
Juga menyediakan Pempek biasa dengan isi telur,kulit dan masih banyak lagi yang kami buat..
Penasaran ingin mencoba Pempek bergaya bule...?
Silahkan Call/sms/wa 0812 1855 1625
http://pempekbulealaindo.blogspot.com/
No comments:
Post a Comment